PADANG LAWAS UTARA,RiauBerantas.com – Pengurus Ikatan Dokter Indonesia (IDI) cabang daerah Kabupaten Padang Lawas Utara (Paluta) resmi dilantik Ketua IDI Wilayah Sumatera Utara (Sumut) dr Dedy Irawan Nasution M Kes M Ked (Clin Path) Sp PK.
Kegiatan tersebut digelar, Kamis (26/1/2023) di Hotel Sapadia Jln Lintas Gunung Tua – Langga Payung, Pengurus IDI cabang Paluta resmi dinakhodai Dr Muhammad Taufiq Siregar Masa bakti 2022-2025.
Hadir pada pelantikan tersebut, Bupati Paluta Andar Amin Harahap, Sekdakab Paluta Patuan Rahmat Syukur Hasibuan SSTP MM, Ketua DPRD Paluta Mukhlis Harahap, SHi, MM, Kajari Paluta Hartam Ediyanto, SH, M Hum.
Kemudian, Kadis Kesehatan dr Sri Prihatin KN Harahap M KM, Dirut RSUD Aek Haruaya dr Anita Syafrida Lubis, Kadis Kominfo Paluta Lairar Rusdi Nasution, S STP, MM, para perwakilan Ormas, OKP dan lainnya.
Pada kesempatan itu, Ketua IDI Paluta dr Muhammad Taufiq Siregar menyampaikan, dirinya akan selalu mendukung program – program Pemerintah Daerah dalam
meningkatkan derajat kesehatan Masyarakat.
Untuk itu, ia berharap sinergitas antara IDI Cabang Paluta dan Pemkab Paluta dapat terjalin dalam berbagai aspek untuk peningkatan kualitas pelayanan dan Sumber Daya Manusia (SDM) di bidang Kesehatan.
Di tempat yang sama, Ketua IDI Wilayah Sumut dr Dedy Irawan Nasution menyarankan agar pengurus IDI Cabang Paluta yang baru dilantik dapat segera melakukan rapat kerja untuk menentukan program kerja Tiga Tahun ke depan.
la juga berharap, IDI Cabang Paluta dapat didukung dalam berbagai program. “Untuk membangun Padang Lawas Utara dalam peningkatan pelayanan kesehatan,” pungkasnya
Sementara itu, Bupati Paluta Andar Amin Harahap, S STP M Si menyampaikan Pemkab Paluta siap bersinergi sepanjang kemampuan keuangan yang ada.
“Kita menyadari, kondisi hari ini kesehatan masyarakat masih jauh dari apa yang kita harapkan, tetapi saya yakin dan percaya dengan kerjasama seluruh pihak Insha Allah ini secara bertahap dapat kita wujudkan,” katanya
“Termasuk dari segi sarana prasarana ini telah kita penuhi dan benahi, saya berharap juga dari segi SDM juga ditingkatkan,” ucap Bupati Andar.
Sementara itu di tempat berbeda, Mahyuda Siregar mengucapkan atas dilantiknya DR Taufiq Siregar sebagai ketua IDI Cabang Paluta.
“Selamat & Sukses atas pelantikan Ikatan Dokter Indonesia Cabang Padang Lawas Utara masa Bakti 2022-2025,” ucap Mahyuda.
“Semoga amanah dalam menjalankan tupoksi pengurus yang lebih baik. Berperan aktif dalam mendukung program pemerintah membangun Padang Lawas Utara yang kita cintai ini,” katanya
Dr Mahyuda siap mendukung, agar Ketua IDI Paluta Dr Taufiq dapat meningkatkan derajat kesehatan masyarakat, sinergitas program yang baik dengan pemda paluta.
“Siap mendukung mensukseskan Dr Muhammad Taufiq agar meningkatkan derajat kesehatan masyarakat, sinergitas program baik dengan Pemkab Paluta,” kata Mahyuda.
Kemudian, Ketua Fraksi PBB DPRD Paluta Samsul Daulay SAg mengucapkan, selamat dan mengapresiasi atas pelantikan Pengurus IDI Cabang Paluta masa bakti 2022-2025.
“Kita mengapresiasi atas dilantiknya IDI cabang Padang Lawas Utara yaitu Dr Taufiq Siregar menakhodai IDI Cabang,” ucap Samsul
Diharapkan Samsul, semoga ke depan dapat memberikan kontribusi yang baik untuk Paluta dalam peningkatan pelayanan kesehatan.
“Insha Allah ke depan kita mendukung program program IDI Cabang Paluta, semoga secepatnya dapat memberikan yang terbaik untuk Masyarakat,” pungkasnya mengakhiri.
Sesuai, Surat Keputusan tentang Susunan dan Personalia pengurus IDI Cabang Paluta disampaikan Pengurus IDI Wilayah Sumut Dr Wanda Effendi Husein Siregar.
Berdasarkan Surat Keputusan Pengurus Besar IDI Nomor:1253/PB/A.4/11/2022 tentang Pengesahan susunan personalia pengurus IDI Cabang Paluta masa bakti 2022-2025, menetapkan, Dewan Pertimbangan, Dr Irwan, Dr Wanda Effendi Husein Siregar, Dr Zunaida Hasanah Harahap, M Kes, SP KKLP, Dr Naga Bakti Harahap, Dr Arnalom Sitorus, Dr Sri Prihatin Kurnia Ningsih Harahap, MKM dan Dr Anita Syafrida Lubis
Sedangkan, Ketua Dr. Muhammad Taufiq Siregar, M Ked (PD), Sp PD, Wakil Ketua I Dr Mahyuda Siregar, Wakil Ketua II Dr.Abdul Halim Harahap, M Ked (PD), Sp PD, Wakil Ketua III Dr. Afrida Hanny
Untuk, Sekretaris, Dr Syotan Dedi Siregar, Wakil Sekretaris I Dr Abriyanti Batubara, Wakil Sekretaris II Dr Dinda Hartami Lubis
Bendahara, Dr Juliani Harahap, Wakil Bendahara Dr.Shelly Hazlina Harahap
Sementara, Bidang Organisasi, Ketua Dr Muhammad Rosiandri, Anggota Dr Mandayani Adelina Harahap dan Dr Wenny, Bidang Penanggulangan Wabah Bencana/Pengabdian Masyarakat, Ketua Dr.
Ardyansyah Nasution, M.Ked (ORL-HNS), Sp THTKL, Anggota Dr Fyma Diniyah Siregar, Dr Mulia Oloan Harahap Dr Yeni Swasnita dan Dr Dedy Iswandi Pardede
Seterusnya, Bidang Advokasi/Hukum Pembinaan dan Pembelaan Anggota, Ketua Dr.Erwin Edi Sahputra Harahap, M.Ked (OG) Sp OG, Anggota Dr Edison Tumpai Naibaho, Dr Jula Erina Nasution dan Dr Dian Azhari, Bidang Kemitraan Usaha dan Dana, Ketua Dr Adi Azwan Harahap, Anggota:Dr. Juliana Siregar, Dr Juni Arman Surbakti dan Dr Hari Kesuma, Bidang Religi Sosial Dan Hubungan Masyarakat, Ketua Dr Syahreza Martua Harahap, Anggota Dr Delvi Syam Rangkuty, Dr Linn Rimaya Harahap, Dr Prisca Octary Rangkuti dan Dr Vera Arista.
Selanjutnya, Tim-Pengembangan & Pendidikan Kedokteran Berkelanjutan (Tim-P2KB), Ketua Dr Fandy Ibrahim Siregar Anggota Dr Naris Surianti Ritonga, Dr Herlina Sonera Batubara dan Dr.Tria Rizki Yusnit Hutasuhut, Majelis Kehormatan Etik Kedokteran (MKEK), Ketua Dr Irwan, Wakil Ketua Dr Tri Budi Setiawan Nasution M. Ked (Surg), Sp.B, Sekretaris Dr. Sri Suryani Hasanah Harahap Sp KKLP, Divisi Kehormatan Dr Sr Rani Syahputri Nasution M. Ked (ORL-HNS) Sp.T.H.T.K.L, Divisi Pembinaan Etik Dr Zunaida Hasanah Harahap M Kes, Sp.KKLP.
(Mauliddar Siregar).